https://www.flickr.com/photos/guru_akuntansi/33223428698/in/dateposted-public/#
Menyadari pentingnya wawasan dunia industri bagi siswa Paket Keahlian Akuntansi dan Keuangan Lembaga maka pada Jumat, 14 Februari 2019 dihadirkan Bapak Agus Sumanto, SE., MSi., Ak., CA., CPA, CPI., CRBC. Mengambil topik Penerapan akuntansi dalam usaha kecil/mikro dan menengah (UMKM) beliau menyampaikan banyak hal terkait ketentuan akuntansi di sektor UMKM.
Acara ini dihadiri 110 siswa kelas XII paket keahlian akuntansi dan keuangan lembaga. Sekaligus dihadiri dan dibuka secara resmi oleh Bapak Drs. Supriyadi, M.Kes, bersama Ibu Tutik Hariati, S.Pd selaku Ketua Kompetensi Keahlian bersama Bapak/Ibu guru produktif akuntansi.
Disampaikan oleh Bapak Agus, jika Anda sedang mendirikan usaha, maka Anda juga harus menyiapkan berbagai keperluan yang dibutuhkan untuk menunjang siklus akuntansi pada bisnis yang Anda jalankan. Siklus akuntansi bukan hanya dilakukan pada perusahaan besar, tetapi siklus akuntansi pada UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah) pun berlaku dan wajib diterapkan.
Hal yang sering terjadi pada UMKM di Indonesia dan selalu diabaikan oleh pelaku UKM di Indonesia. Sebagian besar UMKM di Indonesia memiliki masalah yang sering terjadi, yaitu memiliki manajemen yang buruk, termasuk dalam mengatur manajemen akuntansi yang dijalankan.
Besar harapan melalui kegiatan ini akan diperoleh pemahaman yang baik tentang akuntansi umkm di Indonesia.